Ali Haydar Bik, Sang Pelopor Jaly Ta’liq

Bagikan

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp

Khat ta’liq. meskipun lahir di Iran, Persia. Tetapi proses panjang pengembangan hingga mencapai puncak keindahnnya lahir di tangan para khattath Turki Utsmani, sebut saja Muhammad As’ad Yasari (W. 1798/1213 H) yang menjadi pembaharu khat Ta’liq dengan memunculkan Uslub Baru bernuansa Turki Utsman, Yasari Zada Musthafa Izzat (W. 1849 M/1265 H) , Ali Haydar Bik, hingga Sami Afandi. Kali ini kita akan membahas nama kedua terakhir yang disebutkan, yakni Ali Haydar.

Karya Khattath Muhammad As’ad Yasari

Ali Haydar Bik lahir di Istanbul pada tahun 1802 M/1217 H cucu dari Malik Pasha. Beliau merupakan salah satu Khattath Pembaharu dizamannya pada abad 9 masehi, Ali Haydar Bik merupakan guru besar di bidang Khat Ta’liq dan meneruskan jejak khattath Yasari Zadah Mushtafa Izzat dibidang khat Ta’liq dan mendapatkan Ijazah darinya.

Karya Khattath Yasari Zadah Musthafa Izzat

Ali Haydar Bik mencapai kepopuleran dengan khat Jaly Ta’liqnya yang memiliki ciri khas tersendiri. Termasuk murid beliau adalah khtattath Sami Afandi yang kemudian juga meneruskan jejak beliau dalam mengembangkan khat jaly Ta’liq.

Karya Khattath Sami Afandi

Hal istimewa dari seorang Ali Haydar Bik adalah beliau mengambil pelajaran dan ilmu yang berharga dibidang khat Ta’liq dari Yasari Zada Mushtafa Izzat Putra dari Muhammad As’ad Yasari, dimana nama terakhir tersebut merupakan pelopor awal khat Ta’liq dengan Uslub Turki Utsmani. Dan selanjutnya Ali Haydar Bik juga melahirkan murid yang luar biasa hebat yakni Sami Afandi, Hingga pada akhirnya mampu menyempurnakan dan mengembangkan khat Jaly Ta’liq sehingga tongkat estafet tersebut masih berlanjut dan kecantikan khat jaly Ta’liq masih bisa kita rasakan sampai saat ini. Khattat Ali Haydar Bik wafat pada tahun 1870 M/1287 H  

Sumber: Fannul Khat Madrasah Utsmaniyah hal. 147 Dr. Walid Sayyid Husnaini Muhammad

Penulis: Bagus Adi Prayogo

Berita Terbaru

News

PPDB Pesantren Kaligrafi SAKAL 2024/2025 Telah Dibuka !!! Segera Daftarkan diri Anda

Pesantren Sakal merupakan lembaga pendidikan kaligrafi metode klasik (taqlidi) dengan kurikulum pembelajarannya yang sistematis dan mudah dipelajari, serta pemberian ijazah pada setiap jenis khatnya. Pesantren Sakal selalu menerapkan pembelajaran yang konsisten, turun temurun yang di jaga selalu melalui sanad keilmuan dari para tokoh kaligrafer terdahulu hingga sekarang.

Baca Selengkapnya >>